Metroetam.com, Samarinda – Langkah strategis memperkuat pelayanan Kepolisian kepada masyarakat terus diwujudkan. Salah satunya melalui pembangunan Asrama Polisi (Aspol) Gelatik Polresta Samarinda yang resmi dimulai pada Sabtu (17/5/2025).
Proyek ini diresmikan langsung oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, didampingi sejumlah pejabat tinggi daerah dan nasional.
Kapolri menyampaikan bahwa penyediaan fasilitas rumah dinas merupakan bagian dari peningkatan profesionalisme dan kesejahteraan anggota Polri, terutama di wilayah strategis seperti Samarinda.
“Polri yang kuat berasal dari personel yang sejahtera. Kami ingin agar anggota memiliki tempat tinggal yang nyaman agar dapat lebih fokus dan optimal dalam melayani masyarakat,” ujar Kapolri.
Selain pembangunan fisik, kegiatan ini juga menunjukkan komitmen Polri terhadap tanggung jawab sosial melalui penyaluran bantuan sosial seperti paket sembako dan pembangunan sumur bor bagi warga yang membutuhkan akses air bersih di Kalimantan Timur. (MJ)