Metroetam.com, Samarinda –   Kecelakaan kerja kembali terjadi di galangan kapal di kawasan Sungai Lais, Samarinda, pada Senin (16/9/2024). Seorang pekerja bernama Julianus Karaeng (34) dilaporkan terjatuh dari ketinggian tujuh meter ke dasar tongkang dan dinyatakan meninggal dunia di tempat.

Peristiwa ini cepat mendapat  perhatian banyak pihak, termasuk tim SAR, kepolisian, dan relawan yang bergerak cepat melakukan evakuasi.

Menurut keterangan dari Koordinator Pos SAR Samarinda, Riqi Effendi, korban jatuh pada Senin pagi dan langsung dinyatakan meninggal dunia di lokasi kejadian.

“Korban jatuh dari ketinggian 7 meter dan ditemukan dalam kondisi Meninggal Dunia (MD),” jelasnya.

Setelah ditemukan, korban segera dievakuasi ke RSUD Abdul Wahab Sjahranie Samarinda menggunakan ambulans dari Satria.

Evakuasi korban berjalan lancar berkat kerja sama tim gabungan dari berbagai instansi. Unsur-unsur yang terlibat dalam proses ini antara lain Pos SAR, Polsek Samarinda Kota, Satpolair Polresta Samarinda, Polsek Kawasan Pelabuhan, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Samarinda, serta Relawan Satria.

“Kami bergerak cepat setelah mendapat laporan. Dengan koordinasi yang baik antar semua pihak, korban berhasil dievakuasi pada pukul 10.05 Wita,” ujar Riqi Effendi.

Proses penyelamatan berlangsung selama kurang lebih satu jam sejak laporan diterima. Sayangnya, nyawa korban tidak dapat diselamatkan karena luka parah yang dideritanya akibat terjatuh dari ketinggian tersebut. (MJ)

BACA  Berenang di Sungai Mahakam, Remaja Tenggelam

Iklan